Hanura Optimis Mampu Raih Kursi di Senayan

by -103 Views
Suara Flores

SUARAFLORES.NET – Partai Hanura telah mengirim sejumlah calon untuk bertarung memperebutkan kursi di Senayan. Terdapat 6 nama calon yang dikirim Hanura kini tengah bekerja keras di daerah pemilihan NTT 1. Dari kerja keras enam caleg pusat ini, Hanura sangat optimis meraih kursi di Senayan.

Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Sikka, Fabianus Boli mengatakan bahwa Partai Hanura Kabupaten Sikka sudah menggerakkan segala kekuatan politik hingga ke kampung-kampung. Kerja keras ini, menurut Fabi Boli, dilakukan secara tim, baik melalui struktur partai maupun melalui tim lapangan.

Ia mengatakan, kader-kader Hanura yang bertarung pada Dapil NTT 1 kali ini memiliki kemampuan sumber daya politik, jaringan politik dan kemampuan intelektual serta pengalaman politik yang cukup untuk menang dan mewakili rakyat di Senayan.

Keenam Calon Anggota DPR RI tersebut yakni Adrianus Garu, Petrus Selestinus, Elisabeth Maria Mersin, Paulus Moa, Yohana Afra Baboraki, Mohammad Saleh Gawi. Mereka adalah kader-kader yang militan, berjuang untuk kaum kecil.

“Di Sikka ada dua calon yakni Petrus Selestinus dan Paulus Moa. Dua tokoh ini sedang bekerja dan kami yakin mampu meraih suara terbaik. Di manggarai, Andrianus Garu juga bekerja keras. Di Ende dan beberapa caleg lain pun sedang bekerja keras untuk menangkan Hanura. Soal opini Hanura di berbagai media, tidak menjadi tolak ukur bagi Hanura untuk tidak bekerja,” ujarnya kepada SuaraFlores.Net di Kabupaten Sikka belum lama ini.

Baca juga: Ribuan Orang Hadiri Kampanye Wens Wege, Caleg Hanura Dapil Sikka 3

Baca juga: ‘Operasi Politik’ Caleg Kuat DPR RI Jelang Pileg: PDIP, Golkar, Nasdem dan Hanura Dominasi Kursi?

Calon Anggota DPR RI Nomor Urut 2, Petrus Selestinus, SH mengatakan bahwa Hanura adalah salah satu partai yang tampil di panggung politik untuk melawan koruptor dan memberantas korupsi. Hanura selalu tampil depan mendukung pemerintahan Jokowi untuk mengusir koruptor di tengah masyarakat.

Menurutnya, Negara dengan angka korupsi yang rendah menjadi ciri Negara yang sedang maju. Dan Hanura selalu tampil di depan mendukung pemerintah memberantas korupsi.

Sesungguhnya, tambah dia, korupsi dapat menghancurkan sendi-sendi perekomomian sebuah negara, di dalamnya termasuk pemerintah dan masyarakat. Karena itu, ia sangat berterima kasih kepada Hanura yang telah memberikan kepercayaan untuk maju dengan harapan besar mendapat dukungan rakyat Flores, Lembata dan Alor.

“Saya mau bilang bahwa korupsi itu ibarat sebuah penyakit yang menular. Perlahan uang Negara dicuri untuk kepentingan kelompok dan melupakan kepentingan masyarakat. Saya mengharapkan dukungan yang besar dari rakyat Flores untuk memperkuat pemerintah melakukan pemberantasan korupsi. Bahwa tidak cukup berjuang dari luar lembaga politik, sehingga kita harus masuk dalam sistim,” ujar Selestinus kepada SuaraFlores.Net di Maumere, Kabupaten Sikka, Pulau Flores dalam beberapa kesempatan diskusi.

Baca juga: Selestinus Yakin Partai Hanura NTT Raih 2 Kursi DPR-RI

Baca juga: Ketua DPP Hanura Harap ROMA Mampu Rawat Jaringan Politik

Lembaga Survei Sedang Lapar

Andre Garu, Calon DPR RI dari Partai Hanura asal Manggarai menanggapi hasil survey yang dilansir berbagai media yang menyebutkan bahwa Hanura bakal sulit masuk ke Senayan. Menurutnya, momentum politik selalu dimanfaatkan banyak kelompok untuk mengobati rasa lapar.

“Survey itu kan ibarat orang lapar. Masa orang lapar langsung kenyang. Belum pemilu kok sudah tahu hasil kan aneh. Survei pendapat hanya 2000 orang dari 190 juta wajib pilih. Saya bisa menduga hasil survei itu omong kosong. Dapa diduga juga bentuk penipuan terhadap pkiran publik Indonesia. Ini kan lucu. Hanura itu mengirim caleg-caleg yang tidak korupsi dan layak dipilih,” ujarnya kepada SuaraFlores.Net (7/4/2019) melalui pesan WhatsAppnya.

Salah Satu Anggota DPD asal Flores, NTT ini mengajak masyarakat untuk datang ke TPS pada tanggal 17 April nanti dan memilih caleg-caleg yang jauh dari korupsi. Ia berharap agar rakyat tidak mudah terprovokasi dengan hasil survey yang dilakukan oleh sekelompok orang yang sedang lapar dan haus.

“Saya berharap rakyat gunakan hak pilihnya ke TPS untuk menentukan nasib bangsa. Hindari politik uang dan jadikan pemilu sebagai pesta rakyat yang lebih bagus, jujur, adil dalam rangka melahirkan wakil-wakil rakyat yang baik dan punya rasa cinta terhadap rakyat,” harapnya. (sfn02).