KUPANG, SUARAFLORES.NET,–Selain Dr.Radjiman Widiodiningrat sebagai figur sentral dalam peringatan Hari Ulang (HAUL) Lanjut Usia (Lansia) yang dirayakan tiap tanggal 29 Mei, sosok Gubernur NTT, Drs.Frans Lebu Raya juga telah menjadi inspirator bagi para Lanjut Usia (Lansia) di NTT. Karena itu, peringatan HAUL Lansia di NTT, tetap dilakukan secara meriah setiap tahun, termasuk tahun ini yang ke -22 secara nasional dan ke 5 scope NTT, di puncak kepemimpinan orang nomor satu NTT 2 periode ini.
Demikian benang merah pemikiran yang disampaikan Kepala Dinas Sosial NTT, Drs.Wilem Foni,M.Si saat ditemui Suara Flores.Net usai kegiatan dalam rangka peringatan HAUL Lansia, Jumad, (8/06/2018), Pagi di Rumah Jabatan Gubernur NTT, Jalan El Tari Kota Kupang.
Menurutnya, Gubernur Lebu Raya adalah sosok yang inspiratif bagi para Lansia di NTT. “Banyak hal yang telah dilakukannya sebagai bentuk nyata dorongan dan perhatiannya terhadap Lansia di NTT. Perayaan HAUL Lansia setiap tahun, renovasi Wisma Lansia dan bantuan lainnya telah menunjukkan aksi nyata itu,”ujar Wilem Foni.
Olehnya, pihaknya tetap mendorong agar setiap tahun moment ini tetap dilakukan. Meski agak berbeda tahun ini karena waktunya diundur. Wilem Foni juga memastikan jika Pemprop NTT pada tahun 2018 kembali merenovasi satu lagi Wisma Lansia Binaan UPT.Budi Agung, setelah tahun 2017 dibangun 2 Wisma yakni Teratai dan Mawar dengan dukungan APBD NTT senilai Rp.839 juta lebih.
Ia berharap tahun 2019 juga bisa ditambahkan 2 lagi dari 11 buah Wisma Lansia yang ada, termasuk Kantor Dinas Sosial NTT yang sudah berusia 30 tahun lebih. Sambutan Mensos RI, Idrus Marham yang mengangkat thema ‘Lansia Sejahtera, Masyarakat sejahtera yang dibacakan Wilem Foni menekankan agar semua pihak harus berperan serta dalam menciptakan kondisi para Lansia dalam suasana sentosa, terlepas dari segala macam gangguan, sehingga tercipta perasaan senang dan tentram dalam masyarakat.
Mensos Idrus Marham menyakinkan pihaknya tetap punya komitmen tinggi terhadap kesejahteraan sosial Lansia, termasuk di NTT. Karena itu, Dia minta semua pihak, khususnya generasi muda agar selalu hormati para Lansia. Dimana ikut dukung program pemerintah terkait Lansia. Sekretaris Komda Lansia NTT, Drs.Vincentius Sentis Medi Sera,M.Si memastikan semua acara HAUL Lansia berjalan lancar. Mulai dari jalan sehat, senam Lansia, pemeriksaan kesehatan gratis, penyerahan hadiah lomba, hiburan dan pembacaan sambutan Mensos RI, Idrus Marham oleh Kadis Sosial NTT, Wilem Foni. (Roberth/SFN)