SUARAFLORES.NET — Andreas Hugo Pareira (AHP), Anggota DPR RI periode 2014-2019 dari Fraksi PDI Perjuangan akan dilantik menjadi Anggota DPR RI periode yang kedua masa jabatan 2019-2024 pada hari ini, Selasa 1 Oktober 2019. AHP berkomitmen untuk terus berjuang bersama rakyat di Nusa Tenggara Timur (NTT). Bersama pemerintahan Jokowi dan Maruf Amin, ia percaya dapat perjuangkan hak-hak masyarakat NTT.
Proses pelantikan pria kelahiran Maumere, Kabupaten Sikka ini berlangsung di Gedung DPR RI, Senayan Jakarta bersama dengan 575 anggota DPR RI yang terpilih dari sejumlah daerah pemilihan di seluruh Indonesia.
Pelantikan AHP ini merupakan hasil dari Pemilu legislatif 2019 yang lalu. Saat itu, ia mencalonkan diri menjadi Anggota DPR RI periode kedua melalui daerah pemiilihan NTT 1 yang meliputi Pulau Flores, Pulau Lembata, dan Pulau Alor-Pantar. Ia meraih 91.160 suara sebanyak. Perolehan suara ini meningkat hampir 100% dari perolehan suara AHP di Pemilu Legislatif 2014 lalu.

Kepada SuaraFlores.Net, ia menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan masyarakat Nusa Tenggara Timur khususnya di Flores, Lembata, Alor-Pantar yang kembali memberi kepercayaan untuk mewakili rakyat NTT di Senayan.
“Saya sangat berterima kasih kepada seluruh masyarakat Flores, Lembata dan Alor yang telah berjuang bersama PDI Perjuangan dan menentukan pilihan politik kepada saya. Besar harapannya saya mampu berbuat lebih baik lagi untuk masyarakat dapil dan untuk Indonesia. Saya akan terus bekerja dengan maksimal termasuk terus mengusahakan program-program nasional yang selama ini sudah berhasil dibawa ke NTT, seperti akses telekomunikasi (BTS), akses internet, Program Indonesia Pintar, dan program-pogram lainnya dapat terus berlanjut demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat luas,” ujarnya, Selasa (1/10/2019) malam.
Baca juga: Siapakah Andreas Hugo Pareira ?
Baca juga: Gotong Royong Sudah Hilang di Desa Bali Ledo
Ia berharap selalu diberikan kesehatan dan pernyertaan Tuhan YME dalam mengemban amanat rakyat NTT. Program-program nasional pada masa pemerintahan Jokowi yang telah memberikan kontribusi untuk rakyat Indoneia harus dikawal secara baik.
“Syukur dan terima kasih untuk semuanya. Untuk seluruh kader dan simpatisan PDI Perjuang dan untuk seluruh rakyat NTT, mari kita saling mendoakan, menjaga lingkungan kita dan menjaga Indonesia. Apa yang sudah dikerjakan harus kita tingkatkan dan kita kawal program Pemerintahan Jokowi dan Ma’ruf Amin,” ajaknya. (sfn02).