Bara Kristo NTT Buka Pelatihan Website Gratis  untuk Warga Desa

by -112 Views

BAJAWA, SUARAFLORES,– Dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dan memajukan kewirausahaan warga desa terpencil, maka Barisan Relawan Kristo (Bara Kristo ) NTT, membuka program pelatihan membuat website gratis.  

Menurut Ketua Bara Kristo, Andres Goru, tujuan dari program pembuatan website gratis bagi warga desa terpencil ini agar supaya warga di desa mampu menguasai teknologi informasi dan membangun jaringan komunikasi bisnis kemanapun.

“Ke depan, semua akan akan dilakukan secara online. Dalam dunia usaha, akan terjadi transaksi secara online,seperti kios dan tokoh online. Ke depan akan bergeser dari kios biasa ke kios online. Oleh karena itu, sudah saatnya warga dipersiapkan untuk menghadapi persaingan global bisnis dan ekonomi melalui sistem online (website),” kata Andre melalaui ponselnya dari Kota Bajawa, Ngada, belum lama ini.

Disentil desa jadi target program, Andre mengatakan bahwa semua potensi sumber daya alam (komoditi) ada di desa. “Desa adalah ladang kehidupan rakyat. Kalau rakyat di desa tidak menguasai teknologi informasi maka sudah pasti akan tertinggal. Sebagai contoh, saat ini tidak semua staff di kantor desa menguasai teknologi internet atau mengelola website. Untuk itu, kami membuka program ini untuk membantu warga desa dalam  mempromosikan berbagai hasil usaha pertanian dan perkebunan yang mereka miliki. Mereka bisa bebas dan mudah berkomunikasi dengan siapa saja,” katanya.

Selain warga di desa terpencil, program ini juga terbuka untuk umum dan anak-anak sekolah. Saat ini, terang Andre, program  ini sudah berjalan di 6 Kabupaten. Kabupaten tersebut, yaitu Kabupaten Kupang, Kota Kupang, Timor Tengah Selatan (TTS), Timor Tegah Utara (TTU),  Atambua, dan Ngada.

Andre mengajak, bagi warga desa dan anak-anak sekolah yang berminat  dengan program ini, dapat berkomunikasi dengan Koordinator, Rian Cosandri,  di nomor telepon :081337018737 atau di nomor WA: 081337018737. Selain itu dapat pula melalui email rchosandri@gmail.com, untuk melakukan pendaftaran. (bkr/sft)