Crossway Dagemage Putus, Lalu Lintas Jalur Pantura Macet

by -86 Views
Suara Flores

MAUMERE, SUARAFLORES.NET- Crossway Dagemage Desa Kolisia Kecamatan  Magepanda, Kabupaten Sikka dikabarkan putus total. Kendaraan roda 2 maupun roda 4 tidak dapat melintas.

Kondisi ini terjadi diperkirakan karena hujan lebat berkepanjangan yang mengguyur wilayah itu, Rabu (10/01/2018). Peristiwa ini membuat para pengendara tak dapat melintas secara normal. Kendaraan yang hendak melintas terpaksa dibantu warga.

Crossway Dagemage ini menghubungkan wilayah Kabupaten Sikka dan Kabupaten Ende melalui jalur Pantai Utara Flores, Nusa Tenggara Timur. Crossway Dagemage yang berada tepat di Desa Kolisia, Kecamatan Magepanda sebelumnya sudah nampak rusak karena banjir disaat musim hujan.

Baca: Komunikasi Lintas Provinsi Hasilkan Aplikasi SIMONEP di Sikka

“Sekarang orang sekitar menjadikan lahan pekerjaan, dimana kendaraan yang melintas harus bayar. Kami berterima kasih karena telah dibantu warga. Kami berharap agar pemerintah, baik desa, kecamatan dan Pemerintah Kabupaten untuk mengambil solusi” kata sejumlah warga kepada suaraflores.com, Kamis (11/01) pagi.